Berawal dari pertanyaan seorang anak sekolah dasar yang hobi nge-game (pertanyaanya gini="gimana caranya buka ID point blank yang sudah di banned sama GM"), maka akhirnya artikel ini saya buat.
- Point Blank adalah game yang berjenis FPS Online (Online First Person Shooting Game).
- Game ini merupakan hasil karya dari developer bermarkas di Korea.
- Mengisahkan imigran semakin bertambah banyak dan sebagian besar tidak mendapatkan pekerjaan serta terusir dari masyarakat, dalam mempertahankan hidup, sebagian para imigran melakukan berbagai macam tindakan criminal dan membentuk organisasi teroris.
- Pemerintah akhirnya memutuskan untuk memberntuk suatu organisasi khusus yang dinamakan Counter Terrorist dalam menghadapai organisasi teroris yang dinamakan Free Rebels
Kembali ke permasalahan point blank, sebenarnya apa penyebab ID yang di banned?
penyebab ID yang di banned adalah penggunaan software untuk Cheat (=software untuk bermain curang di game ini). sebelumnya telah di umumkan bahwa segala macam cheat dilarang, Sesuai dengan Peraturan Blok IP yang telah disampaikan oleh pihak Point Blank (PB) tentang penggunaan cheat point blank (cheat PB) pada awal bulan Juni yang lalu, maka per 30 Juni 2010 ada beberapa IP Warnet yang diblokir.
Penjatuhan hukuman tersebut diberikan setelah pihak Point Blank (PB) menerima laporan serta bukti yang kuat dan bukan merupakan pengambilan keputusan tanpa dasar. Pihak point Blank (PB) sangat mengerti kekhawatiran dan masalah yang akan timbul dari pihak warnet, tapi keputusan ini diambil untuk kebaikan bersama para Troopers maupun warnet lain yang ingin bersih dari cheater.
Info terbaru menyatakan Setelah Blok IP Warnet yang menggunakan Cheat Point Blank, kini pihak game online point blank (PB) juga melakukan banned user atau ban id para user point blank yang terbukti menggunakan Cheat EXP.
Pihak point blank (PB) akan terus memantau aktifitas exp user yang ada. Dan apabila user tersebut terbukti membuat Crash Server point blank (PB), maka pihak point blank (PB) tidak hanya BAN ID tersebut, melainkan akan menggunakan Cyber Crime untuk mengatasi masalah ini.
Beberapa orang (korban ID yg di Banned) tidak setuju karena cara seperti ini dinilai tidak adil, mereka mengatakan "sia-sia pengorbanan waktu dan uang yang telah tersita untuk bermain game ini, bukankan lebih baik memberi label cheater saja sehingga para cheater tidak akan berbuat curang lagi dengan menggunakan ID baru".
Selanjutnya saat ini banyak korban2 game "point blank" yang searching mengenai cara membuka kembali ID point blank yang di banned, namun sangat disyangkan sekali beberapa oknum memanfaatkan momen ini dengan cara memberikan tutorial yang salah, bahkan menyesatkan.
jadi bagi siapapun anda yang mencoba membuka ID point blank yang terbanned, sebaiknya lebih berhati-hati karena bisa saja program yang disarankan untuk membuka id anda adalah program keylogger yang digunakan pembuatnya untuk mencuri info2 penting di komputer anda, misalnya akun facebook beserta passwordnya.
Demikian info singkatnya, semoga tulisan ini bisa bermanfaat bagi para pembacanya.